10.31.2008

Praktikum Elektronika Dasar

Mestinya, saat ini sedang sibuk-sibuknya pelaksanaan praktikum baik di lab dasar maupun di Lab lanjut. Mid semester sudah dimulai. Tapi praktikum belum ada yang dimulai. Fisika Dasar, belum praktikum. Eksperimen, Komputasi, juga elektronika belum mulai praktikumnya. Kebetulan, saya diamanahkan untuk menangani praktikum elektronika dasar I. Sudah 1 tahun ini, amanah itu saya dapatkan. Dan ternyata, masih banyak hal yang tidak beres yang saya lakukan.

Biasanya, jumlah percobaan elektronika Dasar I adalah 6 percobaan. Tetapi, di semester ini saya di perintahkan oleh Pak Dosen untuk menambahkan 1 percobaan lagi. Sehingga ada sebuah tanggung jawab lagi yang harus saya lakukan yaitu membuat penuntun praktikum. Ini dia masalahnya. Kalau dalam hal pembuatan seperti ini, biasanya saya ragu dengan hasil yang saya buat. Jangan sampaj tidak sesuai dan sejalan dengan teorema yang telah ada. Apalagi ini harus berdasarkan analisis. Makanya saya ragu-ragu. Sampai saat ini penuntun itu belum kelar. Tapi insya Allah senin sudah bisa dikonsultasikan. Padahal, kepala Lab lanjutan sudah memanggil untuk perbanyakan penuntun.
Selain masalah ini, ternyata asisten perlu ditambah lagi. Beberapa asisten telah sarjana. Terpaksa mahasiswa angkatan 2006 yang dipanggil sebagian. Padahal, biasanya juga yang menjadi asisten elektronika untuk saat ini adalah angkatan 2004 dan 2005.
Sementara dilain pihak, praktikan sudah sering menanyakan, kapan praktikum akan dimulai. Ya...., saya cuman bisa katakan insya Allah 1 atau 2 pekan kedepan praktikum akan segera dimulai.



0 komentar: